4 Jenis Permainan Paling Menyenangkan Untuk Mendukung Motorik Anak
Masa kanak-kanak merupakan usia emas, dimana anak mengalami perkembangan yang sangat signifikan pada berbagai aspek seperti bahasa, fisik motorik, kognitif, sosial emosional dan seni. Untuk mendukung perkembangan gerak motoriknya, anda harus memberikan keleluasaan pada anak untuk bermain secara aktif di luar rumah, karena seluruh aktivitas saat anak bermain akan direkam dan disimpan dalam ingatak anak yang berikutnya akan dijadikan pelajaran yang akan memberikan makna dalam kehidupan buah hati. 
4 Jenis Permainan Paling Menyenangkan Untuk Mendukung Motorik Anak
Ada peran besar anda sebagai orang tua yang sangat berpengaruh terhadap perkembangannya, tidak hanya di sekolah. Selain memastikan asupan nutrisinya, anda juga bisa mengajak buah hati untuk melakukan berbagai permainan sederhana yang dapat dilakukan secara bersama untuk melatih gerak motorik anak, seperti berikut ini. 

1. Bermain sepeda 

Di hari libur atau di waktu luang lainnya, jika cuaca mendukung maka anda bisa mengajak buah hati untuk bermain sepeda bersama, tidak perlu jauh-jauh cukup mengelilingi kompleks rumah anda atau pergi ke taman yang berada di dekat rumah. Anda bisa menciptakan permainan agar si kecil bersemangat mengikuti sepeda yang anda kendarai di depannya dengan membuat rute atau manuver-manuver yang berbelok-belok agar diikuti buah hati dari belakang.

2. Bermain bola 

Ada banyak jenis olahraga yang menggunakan bola sebagai medianya yang bisa anda pilih. Bermain bola memberikan pengaruh yang luar biasa bagi sensor motorik kasar anak anda. pilih bola yang dibuat dari bahan yang lembut. Sambil bermain bola, anak akan berusaha mengejar bola dengan berlari, bahkan melompat, dan lainnya. 

3. Memanjat 

Untuk mengajak permainan ini, anda bisa membuat area memanjat sendiri di rumah menggunakan perlengkapan yang tersedia di rumah seperti meja dan kursi yang tidak terlalu tinggi. Gunakan bantal atau guling sebagai matras sebagai pengaman saat anak jatuh untuk menghindari hal yang tidak diharapkan. 

4. Berlari 

Berlari merupakan aktivitas gerak fisik yang paling mudah, tanpa memerlukan media lain selain sepatu yang nyaman. Anda bisa membuat jalur dengan garis start dan finis dengan rintangan-rintangan kecil yang akan memberikan semangat kepada buah hati layaknya dalam perlombaan lari yang sebenarnya. 

Demikianlah 4 jenis permainan yang dapat mendukung perkembangan motorik anak, selamat mencoba!

Tagged as

About the Author

Anna Granger
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Facebook dolor quam, pretium eu placerat eu, semper et nunc. Nullam ut turpis dictum, luctus mi quis, luctus lorem. Nullam porttitor consectetur nunc in tempor!

Related Posts

0 comments