Model Lemari Pakaian Minimalis Terbaik Dari IKEA
model lemari pakaian

Anda ingin memberi suasana baru sekaligus merapikan rumah dengan lemari pakaian baru. Coba pilih model lemari pakaian minimalis IKEA yang punya keunggulan karena bisa memberi tampilan elegan tanpa berlebihan. Tapi jangan lupa, lemari pakaian minimalis harus disesuaikan dengan kebutuhan dan luas ruangan dalam rumahmu. Kalau Anda memerlukan inspirasi lemari pakaian minimalis, dalam artikel ini kami akan memberikan referensi kepada Anda semuanya. Mari kita simak ulasannya: 

Lemari Pakaian Minimalis dengan Laci Buat Anda yang butuh model lemari pakaian minimalis untuk menggantung sekaligus menyimpan pakaian yang harus dilipat, model lemari ini adalah solusinya. Adanya beberapa laci pada bagian bawah lemari pakaian minimalis membuat Anda bisa menata pakaian yang sudah disetrika dan dilipat rapi. Selain untuk menyimpan pakaian, laci-laci pada lemari pakaian minimalis ini bisa Anda manfaatkan untuk menyimpan aneka aksesoris yang bentuk dan kerapiannya harus dijaga seperti syal, hijab, sarung tangan atau topi. 

model lemari pakaian

Gaya Lemari Minimalis dengan Pintu Geser Tipe lemari pakaian minimalis ini adalah pilihan tepat bagi Anda yang punya kamar sempit. Model pintu geser membuat Anda bisa menempatkan lemari pakaian minimalis ini pada sudut ruangan yang tidak bisa dimanfaatkan lemari dengan pintu konvensional. Model pintu geser juga lebih aman, karena mengurangi resiko pintu terlepas dari engselnya dan jatuh saat dibuka terlalu keras. Anda juga bisa menambahkan bantalan pada jalur pintu lemari pakaian minimalis agar seandainya jari anak terjepit pintu geser, dia tidak akan cedera. 

Cermin Multifungsi pada Lemari Pakaian Minimalis Anda hobi berdandan atau suka bercermin sambil mencoba-coba pakaian? Lemari pakaian minimalis yang menggunakan pintu kaca adalah solusi praktis untuk kebutuhanmu. Selain untuk bercermin, pantulan cermin pada lemari pakaian minimalis juga memberi efek lega. 

Dengan pintu lemari pakaian minimalis yang sudah dipasangi kaca, Anda juga bisa menghemat karena tidak perlu membeli cermin lagi. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkan model lemari pakaian minimalis dengan pintu cermin sebagai pengganti partisi kaca antar ruangan.

Tagged as

About the Author

Anna Granger
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Facebook dolor quam, pretium eu placerat eu, semper et nunc. Nullam ut turpis dictum, luctus mi quis, luctus lorem. Nullam porttitor consectetur nunc in tempor!

Related Posts

0 comments